Yang Oke Membantu Turunkan Kolesterol
Kolesterol tinggi adalah salah satu faktor risiko utama penyakit kardiovaskular yang menjadi penyebab kematian nomor satu di Amerika Serikat. Karena tidak ada yang namanya 'peluru ajaib' yang bisa membuat kolesterol menghilang, kombinasi makanan-makanan tertentu dengan obat-obatan yang diresepkan dapat membantu menurunkan kolesterol dan melindungi jantung Anda.
Ahli diet Patricia Bannan, penulis buku Eat Right When Time is Tightpun merekomendasikan beberapa makanan penurun kolesterol yang beberapa diantaranya mungkin mengejutkan Anda.
Menurut Bannan, salah satu makanan terbaik untuk mengelola kolesterol adalah stroberi. Stroberi mengandung banyak substansi yang sehat bagi jantung, termasuk phytochemical, vitamin C, asam folat, potassium, serat dan fitosterol yang benar-benar bisa menghambat penyerapan kolesterol.
Hal ini senada dengan penemuan peneliti dari University of Oklahoma tentang kaitan suplemen diet berupa bubuk stroberi yang dibekukan lalu dikeringkan dengan 11 persen penurunan kolesterol jahat (LDL) pada partisipan yang mengalami obesitas selama dua bulan.
Daging sapi tanpa lemak adalah makanan lain yang sangat baik bagi kolesterol. Sementara makan terlalu banyak daging merah bisa mengorbankan tubuh Anda, sebuah studi menemukan bahwa makan 4,5-5 ons daging sapi tanpa lemak setiap hari dapat mengurangi kolesterol jahat atau LDL.
Ini termasuk potongan daging yang populer seperti steak sirloin, tenderloin, T-bone dan daging sapi tanpa lemak 95 persen.
Penyajian 3 ons daging sapi tanpa lemak sendiri mengandung 150 kalori dan 10 nutrisi esensial seperti protein, seng dan zat besi.
"Sebuah studi terbaru yang ada dalam American Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa makan daging sapi tanpa lemak setiap hari sebagai bagian dari diet jantung sehat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat sebanyak 10 persen --atau setara dengan diet jantung sehat yang direkomendasikan lainnya," kata Bannan seperti dilansir dari Fox News, Rabu (11/4/2012).
Makanan penurun kolesterol yang direkomendasikan Bannan lainnya termasuk teh hijau, biji rami dan coklat hitam. Namun penting juga bagi kita untuk membuat perubahan gaya hidup seperti lebih banyak berolahraga, mengurangi stres dan tidur yang cukup," katanya.
Rahma Lillahi Sativa - detikHealth